Operation Protective Edge Israel

Operation Protective Edge yang dilancarkan oleh Israel Telah memakan korban 190 0rang korban kematian dan seribuan lebih cedera. Kemudian Dengan menggunakan Pesawat Tempur F 16 dan pesawat-pesawat tanpa awak (Israel). Melancarkan rudalnya ke Palestina. Harus diingat bahwa rudal yang diluncurkan adalah rudal buatan Amerika serikat yang jelas-jelas rudal yang mereka gunakan sangat dilarang digunakan oleh dunia internasional diantaranya : Misil jenis GBU-39, Vacum Bomb dan Fragmentation bomb (cluster bomb) dan White Phosporus.
 





Misil jenis GBU-39 memiliki kemampuan penetrasi yang sama dengan GBU dengan berat normal 900 kilogram. Meskipun bom jenis ini hanya mengandung 22,7 kilogram bahan peledak. Dengan panjang hanya 1,75 meter, memungkinkan pesawat-pesawat pembom membawa bom jenis ini dengan jumlah besar sehingga bisa menghancurkan lebih banyak target dalam waktu singkat. Kemudian, Vacuum bomb yang bila dijatuhkan dari udara dan ketika meledak mampu menghisap satu blok bangunan sepuluh lantai ke dalam tanah yang hanya dalam beberapa detik. Kemudian mampu menjadikan tumpukan beton. Serta, mengubur seluruh penghuninya secara hidup-hidup. Cluster bomb memiliki kemampuan yang awalnya terlihat hanya satu akan memecah diri menjadi ratusan bola-bola besi kecil seukuran bola tenis dan menyebar dalam radius ratusan meter persegi. Bom-bom kecil ini tidak segera meledak dan tergeletak di dalam tanah. Jika, seorang anak kecil mengutak-atiknya karena dikiranya sebuah mainan. Maka, bom ini akan meledak dan membunuh atau merusak bagian tubuh di anak tersebut. Bom ini biasanya sengaja dijatuhkan di lokasi padat penduduk seperti pasar atau sebuah tempat penghunian banyak orang, Lalu ada fosfor bomb yang bersifat membakar. “Zat fosfornya menempel di kulit, paru-paru, dan usus para korban selama bertahun-tahun, terus membakar dan menghanguskan serta menyebabkan nyeri berkepanjangan. Sedangkan White Phosporus memiliki kemampuan dapat menghasilkan kebakaran dan asap. Fosfor putih dibuat dari allotrope unsur kimia fosfor. Fungsi utama dari bom fosfor adalah untuk menghasilkan asap pelindung yang akan melindungi gerakan dan pandangan musuh, atau agar asal tembakan tidak terlihat oleh musuh Fosfor putih atau White Phosporus (WP) dapat menghasilkan asap dengan cepat begitu meledak. Penggunaan WP ini dikenal umum dalam dunia militer, baik infantry, tank, artileri dan lainnya. Inilah jenis-jenis bom yang diluncurkan pada warga sipil Palestina. Anehnya Dunia Internasional (PBB) hanya bisa diam bila Palestina diintervensi kembali oleh Israel. Lebih-lebih lagi bagaimana bisa Rudal Palestina bisa membalas balik serangan dari Israel. Bila Israel menggunakan alat Perisai untuk menahan serangan Rudal pejuang Palestina. Pertanyaannya dimana persatuan dunia Liga Arab ? Apakah kalian masih memperdebatkan antara Syiah dan Sunni. Korban sudah mulai berjatuhan anak-anak, bayi baru lahir dan warga sipil-lainnya. Seharusnya Mahkamah Internasional setidaknya mampu menjatuhkan sanksi terhadap Israel. Karena 400 ton bom dan rudal yang telah dijatuhkan di Jalur Gaza sangat Ironis dan serangan yang mematikan bagi warga Palestina. Apalagi yang diserang dari kalangan sipil.








0 komentar:

Posting Komentar